Friday, January 29, 2021

TUTORIAL MEMBUAT RDP SISKEUDES ONLINE DENGAN KECEPATAN MAKSIMAL TANPA NGELAG

Merdesa !! Salam Satu Data !!

Operator Siskeudes dituntut untuk terus update dalam mengelola aplikasi Siskeudes yang berbasis simdacloud secara online. Apalagi dengan kendala signal yang terkadang membuat jenuh dan pekerjaan menjadi molor.

Disini Admin akan berbagi Tutorial Cara Membuat RDP Siskeudes Online dengan Kecepatan Maksimal. Silakan ikuti tahapannya !

 

Tahap 1

Masuk ke Kotak Pencarian di Taskbar dengan Mengetik Remote Desktop Connection, tampilannya seperti di bawah ini, setelah itu perhatikan kotak berwarna merah yang Admin sudah tandai.

Tahap 2

Selanjutnya kalian isi kotak tersebut dengan Alamat Web/Host yang digunakan ketika masuk ke Siskeudes Online. Disini Admin berikan contoh dengan Alamat Web siskeudes-lebakkab.simdacloud.id:5551 dengan User Name masing-masing Desa. Lihat Kotak berwarna merah !


Tahap 3

Setelah itu, masuk ke Menu Display. Sesuaikan ukuran layar di desktop kalian maksimal menjadi Large atau Full Screen. Lihat gambar !


 

 

 

 

 

 

 

 

Tahap 4

Masuk ke Menu Local Resources lihat kotak berwarna merah

 


Tahap 5

Selanjutnya centang DATA(D) yang ada pada kotak warna merah !

 


Tahap 6

Kemudian, klik Menu Experience, lihat kolom berwarna merah !

 


Tahap 7

Pilih Lan (10 Mbps or Higher), dengan memilih opsi tersebut Kecepatan dalam membuka Aplikasi Siseudes Online akan maksimal



Tahap 8

Pada Tahap ini, kalian harus menyimpan file RDP tersebut di DATA (D). Caranya dengan Save As dan Save lihat di kotak berwarna merah pada gambar di bawah samping kiri. Selanjutnya Lihat kolom berwarna merah pada gambar di samping kanan Connnect dan tunggu Aplikasi Siskeudes Online akan muncul dengan Kecepatan Maksimal !

 



Selamat Mencoba !

Salam Admin Pemerintah Desa Sukanegara !

0 comments:

Post a Comment